Kegiatan Apa Sih yang Baik Untuk Mengisi Liburan?

     

         Islam agama fitrah dan seimbang. Islam menganjurkan pemeluknya untuk bekerja juga berlibur. Menyuruh untuk beribadah juga rahah (istirahat) atau refressing. Menggapai sukses di dunia juga sukses di Akhirat. Islam memberi tuntunan kepada umatnya untuk selalu memanfaatkan waktu, baik itu saat liburan, bekerja maupun belajar. “Sungguh, amat merugilah orang yang menyia-nyiakan waktunya.” Itu prinsip utamanya yang harus dipahami berkaitan dengan waktu.

        Bagaimana Islam memandang kegiatan yang tujuannya untuk tarwih atau refreshing, seperti berlibur ini? Allah Ta'ala berfirman berkaitan dengan anjuran untuk mengadakan perjalanan atau traveling di muka bumi (salah satu contoh bentuk kegiatan berlibur):

“Katakanlah: “Berjalanlah kamu (di muka) bumi, lalu perhatikanlah bagaimana akibat orang-orang yang berdosa.” ( QS. An-Naml:96)

        Karena itu Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Hendaknya (wajib) bagi kalian bekerja atau beramal yang tidak memberatkan. Demi Allah, sesungguhnya Allah tidak akan pernah bosan sampai kalian sendiri merasa bosan.” ( HR. Muslim )
        Imam Abu Daud dalam kumpulan Marasilnya mengatakan:
 “Rehatkan jiwa kalian sesaat kemudian sesaat lagi.” Dalam Al-Jami’ Ash-Shagir, karya Imam As-Suyuthi.
        Dari beberapa nash  tersebut di atas bahwa Islam sangat memperhatikan keseimbangan dalam hidup, antara serius dan rehat, antara bekerja dan berlibur, antara beribadah dan rahah. Namun kedua kondisi yang berbeda ini bisa bernilai ibadah dan bermanfaat, tergantung niat dan bentuk kegiatannya. Sahabat ternyata liburan sendiri dianjurkan oleh agama Islam, meluangkan waktu untuk istirahat sangatlah penting karena tubuh kita membutuhkan refreshing (rehat).
        Nah, berikut rekomendasi kegiatan positif yang bermanfaat untuk mengisi sisa waktu liburan yang ada, antara lain :

1.    Meningkatkan pemahaman Agama

Masa liburan juga bisa digunakan untuk meningkatkan pemahaman anak pada ajaran Agama. Mulai dari peningkatkan kualitas ibadah, hafalan ayat-ayat al-Quran, kajian sirah Nabi saw. dan para sahabat sampai peningkatan semangat juang mereka.

2.    Melatih keterampilan rumah tangga.

Liburan sangat baik dimanfaatkan untuk melatih keterampilan anak dalam mengerjakan pekerjaan rumah tangga. Pekerjaan rumah sehari-hari memang terlihat sepele, tetapi kalau tidak terlatih, akan membuat anak canggung ketika harus mengerjakan pekerjaan rumah sendiri.

3.    Menjalin keakraban anggota keluarga.

Silaturahmi merupakan amalan yang dianjurkan oleh Rasulullah saw. Mengisi waktu liburan dengan silaturahmi kepada kerabat sangat baik dilakukan.

4.    Tafakur Alam

Bagi yang hobi adventure dapat melakukan piknik ke gunung, pantai, atau ke pedesaan untuk melihat kekuasaan allah dan mempertebal keimanan.

5.     Latihan Menulis

Bagi yang hobi jurnalistik bisa membuat beberapa tulisan untuk koleksi sendiri atau dikirim ke media massa

6.     Nonton Bareng Film Islami dan Edukatif

Film yang bernuansa islam salah satunya adalah serial Omar bin Khattab (Umar bin Khattab) oleh MBC Group dengan lokasi shooting  di dua negara Marroko dan Suriah. Dengan set yang dibuat mirip dengan keadaan Kota Mekkah di abad ke - 7. Daripada kepo nih lebih baik langsung nobar bareng yuuk..  hehehe^^

7.     Browsing Situs Islami


 Bagi yang hobi berselancar di dunia maya, punya kesempatan untuk membaca situs-situs  Islami online yang mempublish beragam berita ke Islaman dan pengetahuan.

        Itulah beberapa contoh kegiatan yang bisa dilakukan untuk mengisi liburan. Bisa diingat bahwa liburan itu tidak hanya harus berpergian jauh, tapi juga bisa kita manfaatkan dengan melakukan kegiatan lain di rumah. Semoga bermanfaat :)

Bagi teman-teman yang ingin mengirimkan artikel atau ceritanya ke Website TMSI. Silahkan kirimkan melalui Email : tmsi.smangat@gmail.com

Sekian, Wassalamualaikum.


INGAT! Kiriman Bermanfaat Kalian Adalah Sebuah Ladang Pahala!

Reporter By PTIK TMSI 2017

 Support by : SMAN 1 SRENGAT | TMSI SMANGAT